Bukti Donald Trump Dikecam Pemimpin Dunia |
DarulNgelmu - Apa jadinya apabila Donald Trump terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat? ya... entahlah. Yang pasti, dia mengawalinya dengan cara yang salah. Tak hanya di mata umat Islam, pengusaha nyentrik itu membuat dirinya sendiri sebagai sosok yang tak disukai dunia, termasuk di mata para Sekutu AS.
Dilansir dari laman liputan6.com, sejumlah pemimpin dunia dari negara sekutu terpenting AS menentang pernyataan Trump yang meminta muslim dilarang memasuki AS. Anggota keluarga Kerajaan Arab Saudi juga menyebut Trump 'memalukan'. Sementara Perdana Menteri Inggris David Cameron tak biasanya mengeluarkan pernyataan bernada kritik pada kandidat capres AS dari Partai Republik itu.
Menurut dia, dikutip dari liputan6.com, menyatakan bahwa pernyataan dari donald trump "memecah belah, sama sekali tak membantu, dan salah kaprah."
Wali Kota London, Boris Johnson juga melayangkan pernyataan bahwa Trump yang menuduh sejumlah bagian ibu kota Inggris sebagai markas Islam radikal sampai-sampai polisi enggan masuk ke sana sebagai 'omong kosong belaka'.
Info dari liputan6.com, petisi yang meminta agar Trump dilarang ke Inggris sejauh ini mendapatkan 600 ribu dukungan. Inggris adalah salah satu sekutu paling dekat AS dan berkolaborasi dengan pihak Washington dalam hal apa pun, dari isu dunia hingga area intelijen yang sensitif. Pemimpin partner penting AS lainnya, Israel, juga memilih menjaga jarak dengan Trump. Ada apa ini?
(sumber: liputan6.com)
Baca juga:
Nikita Mirzani Malah Tertawa saat Dibawa Petugas ke Dinas Sosial
Nama Puty Revita Jadi Hot Topik, Terkait Berita Prostitusi Online
Narkoba Ternyata Sudah Merambah ke Dunia Maya
Kekasih Minta Putus, Polisi Ganteng Ini Tembak Kepalanya Sendiri!
Posting Komentar